Agar backlink cepat terindex di halaman mesin pencari khususnya Google, ada beberapa hal yang perlu dilakukan. Sebab dalam dunia optimasi search engine atau SEO, backlink merupakan salah satu elemen krusial karena ini bisa mempengaruhi peringkat situs web.
Namun, satu pertanyaan mendasar muncul yang banyak dicari tahu yaitu berapa lama link tersebut memerlukan waktu untuk diindeks oleh search engine? Jawabannya relatif, tergantung bagaimana cara Anda menyematkan linknya di suatu situs web atau blog.
Sebab, mesin pencari seperti Google memiliki algoritma tersendiri dalam menilai performa suatu postingan artikel maupun website. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui bagaimana cara paling tepat untuk membuat backlink bisa cepat terindex di Google.
Mengenal Backlink dan Fungsinya
Sebelum mempelajari cara agar backlink cepat terindex, penting untuk mengenali terlebih dahulu sebenarnya apa itu definisi beserta fungsinya. Pada dasarnya, backlink adalah link atau tautan balik yang mengarah dari sebuah web atau halaman ke website atau halaman lain.
Dalam konteks optimisasi mesin pencari (SEO), tautan tersebut memiliki peran serta fungsi penting. Ini digunakan oleh mesin pencari, seperti Google, untuk mengukur otoritas dan kepercayaan suatu situs web.
Dalam istilah sederhana, tautan balik adalah semacam dukungan dari situs web lain untuk situs Anda. Semakin banyak website berkualitas tinggi yang memberikan tautan balik ke situs Anda, semakin baik juga reputasi webnya di mata search engine.
Cara Agar Backlink Cepat Terindex
Secara umum, sebenarnya tautan balik membutuhkan waktu untuk bisa terindex karena proses indeksasi oleh Google memang tidak instan. Namun agar link tersebut bisa lebih cepat terindex, berikut ini adalah beberapa cara penting yang bisa diterapkan.
1. Menghindari Link Spam
- Langkah pertama untuk Anda perhatikan adalah memastikan bahwa backlink yang Anda dapatkan berasal dari sumber kredibel, sah, dan relevan. Link spam adalah praktik yang perlu dihindari dengan tegas dalam praktik SEO.
- Google sangat memperhatikan backlink spam dan dapat mengabaikan backlink jika dianggap mencurigakan. Oleh karena itu, pastikan tautan balik ke website Anda adalah bersifat natural dari website lain.
Kategori yang dianggap spam oleh Google bisa mencakup tautan dari situs-situs bereputasi buruk. Selain itu, tautan yang terlalu banyak dalam waktu singkat atau jika tautannya tidak relevan dengan konten situs web Anda juga bisa terindikasi sebagai link spam.
2. Memanfaatkan Layanan Ping
Cara selanjutnya agar backlink cepat terindex adalah dengan memanfaatkan Ping. Ping adalah proses untuk memberi tahu mesin pencari, termasuk Google, tentang halaman baru yang telah dibuat.
Meskipun ping tidak secara langsung meningkatkan peringkat situs web, ini bisa membantu search engine mengetahui keberadaan halaman baru berisi backlink. Ada berbagai layanan ping tersedia secara gratis di internet, bisa dicari dengan mudah melalui Google.
- Caranya, cukup masukkan URL halaman berisi backlinknya ke dalam layanan ping tersebut.
- Kemudian, mereka akan mengirimkan pemberitahuan kepada mesin pencari. Ini adalah langkah sederhana untuk membantu mempercepat proses indeksasi.
3. Memanfaatkan Backlink Tier Kedua
Dalam dunia SEO, backlink tier kedua adalah pembuatan tautan balik tambahan yang mengarah ke link utama. Sederhananya, tier 1 adalah link yang langsung mengarah ke web. Misalnya jika situs A memberikan tautan langsung ke situs Anda, ini adalah tautan tier 1.
Sedangkan tautan balik tier 2 adalah link yang mengarahkan ke tier 1 terlebih dahulu. Sebagai contoh, ada situs B yang memberikan tautan ke situs A, kemudian dari situs A barulah mengarahkan ke situs target.
Dengan tier kedua, ini bisa membantu mempercepat proses indeksasi karena tautan balik tier kedua cenderung diindeks lebih cepat oleh mesin pencari. Selain itu, ini juga bisa menjadi langkah memperkuat otoritas web sekaligus melakukan diversifikasi backlink.
4. Inspeksi URL pada Google Webmaster Tools
Google Webmaster Tools adalah alat yang sangat berguna dalam upaya SEO, termasuk untuk mengupayakan agar backlink cepat terindex. Salah satu fitur yang dapat membantu Anda mempercepat indeksasi backlink adalah inspeksi URL.
Dengan alat ini, pemilik web dapat memberi tahu Google tentang halaman baru yang telah dibuat serta ingin diindex. Untuk menggunakan fitur inspeksi URL, Anda perlu mendaftarkan situs web tersebut dengan Google Webmaster Tools.
Setelah mendaftarkan situs, tahap selanjutnya adalah memasukkan URL halaman berisi tautan lalu meminta Google untuk segera mengindeksnya. URL yang dimasukkan nantinya akan dianggap sebagai prioritas oleh Google dalam proses indexing.
5. Memanfaatkan Jejaring Sosial
Sejak dulu, media sosial adalah salah satu alat paling efektif untuk mempercepat proses indexing backlink. Jadi, Anda dapat membagikan URL halaman web berisi backlink ke berbagai platform media sosial.
Ini tidak hanya membantu mempercepat proses indeksasi, tetapi juga dapat meningkatkan trafik web sekaligus menarik lebih banyak pengunjung. Selain itu ketika membagi link ke media sosial, mesin pencari akan memahami bahwa halaman tersebut penting dan bernilai.
Hal tersebut juga membantu untuk menarik lebih banyak pengunjung ke website tersebut melalui media sosial. Itu sebabnya, layanan ini biasa juga ditawarkan oleh digital marketing agency Jakarta sebagai bagian dari strategi marketing.
6. Layanan Indeks Berbayar
Selain langkah-langkah di atas, Anda juga dapat mempertimbangkan layanan indeks berbayar. Layanan ini sering digunakan oleh para ahli SEO Agency sebab dapat membantu mempercepat proses indexing mereka.
Layanan ini biasanya mencakup berbagai tindakan agar backlink cepat terindex. Contohnya seperti membuat URL singkat untuk tautan website Anda, membuat umpan RSS, melakukan ping, dan berbagai tindakan lainnya yang dapat membantu Google mendeteksi tautan terkait.
Meskipun berbayar, layanan ini sering memberikan jaminan bahwa tautan Anda akan diindeks dengan cepat. Biasanya, layanan ini juga bisa diperoleh melalui jasa SEO yang menawarkan layanan optimasi on page maupun off page.
Manfaat Backlink Terindex oleh Mesin Pencari
Lalu, sebenarnya apa pentingnya membuat tautan balik bisa terindex oleh search engine seperti Google? Pada dasarnya, berikut adalah beberapa faktor yang menjadi alasan mengapa hal ini penting:
1. Meningkatkan Peringkat SEO
Backlink yang terindeks dengan cepat dapat memberikan dampak positif pada peringkat situs web dalam hasil pencarian Google. Sebab, mesin pencari sangat memperhatikan tautan balik saat menilai otoritas dan relevansi suatu halaman atau website. Apalagi jika Anda gunakan jasa backlink pbn dari toprank Indonesia yang sudah terbukti kehebatannya.
2. Peningkatan Lalu Lintas Organik
Link yang terindeks dengan cepat juga dapat membantu dalam meningkatkan lalu lintas organik ke situs Anda. Ketika situs webnya muncul dalam hasil pencarian, ada potensi bahwa pengguna yang mencari informasi terkait dengan juga akan mengklik tautan tersebut.
3. Menyebarkan Otoritas
Terakhir, backlink dari website lain yang memiliki otoritas tinggi dapat membantu menyebarkan otoritasnya ke situs Anda. Jadi, Google akan menganggap web tersebut lebih kredibel serta bisa dipercaya jika situs-situs otoritatif mengarahkan backlinknya ke Anda.
Dari beberapa alasan tersebut, jelas bahwa backlink memegang peran penting bagi suatu website atau halaman. Oleh karena itu, terapkan berbagai cara di atas agar backlink cepat terindex oleh mesin pencari seperti Google.