
Cukup banyak teori yang membahas tentang backlink edu sebagai kunci penting untuk mendongkrak ranking pada mesin pencarian. Teori tersebut tidak sepenuhnya salah karena eksistensi domain edu memang tidak perlu diragukan lagi.
Artikel yang bersumber dari website dengan domain edu ternyata masih memiliki tingkat kepercayaan tinggi oleh pengunjung. Bahkan para penulis pribadi tersebut bisa mendapatkan pesan atau email untuk menawarkan link .edu atau bisa dikatakan sebagai link building.
Namun keraguan tentang edu link apakah benar-benar bisa mempengaruhi ranking website masih dipertanyakan. Maka dari itu sangat menarik membahas hal ini untuk mengetahui seberapa penting backlink ini terhadap peringat website di Google search.
Mengenal Backlink Edu yang Populer Dikalangan Pemilik Website
Backlink satu ini selalu ramai diperbincangkan para pemilik website sebagai salah satu pilihan terbaik dan direkomendasikan. Secara sederhana dapat diartikan sebagai backlink yang bisa didapatkan dari situs web universitas atau pendidikan resmi.
Karena backlink berada pada situs pendidikan maka dianggap memiliki kualitas tinggi sehingga meningkatkan kepercayaan. Bahkan bagi mesin pencari sendiri juga dianggap sebagai sumber informasi terpercaya dan berguna untuk direkomendasikan.
Tidak heran jika banyak pemilik website berlomba-lomba untuk mendapatkan kesempatan menempatkan backlink pada domain tersebut. Tujuannya tentu saja untuk mendapatkan kepercayaan dan juga value sehingga bisa menaikkan peringkat website mereka.
Hal ini tentu saja akan mendatangkan keuntungan lebih besar dibandingkan dengan sekedar peringkat saja. Seperti meningkatkan traffic, menjadi web berkualitas tinggi, memudahkan dalam proses pemasaran dan penjualan produk maupun layanan jasa.
Kesempatan untuk bisa menempatkan backlink edu tidaklah mudah maka hal ini menjadi kesempatan besar yang harus dimaksimalkan. Dibutuhkan konten dengan kualitas tinggi mengingat kepercayaan masyarakat pada domain ini sangat berpengaruh.
Kalau Anda membandingkan dengan backlink PBN tentu saja dari segi nilai jauh lebih tinggi pada mesin pencarian Google. Karena tingginya nilai pada mesin pencari maka Anda tidak perlu khawatir adanya resiko sanksi dari Google.
Meskipun untuk bisa mendapatkan backlink domain edu membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan dengan domain lainnya. Meskipun begitu hasil akhir yang akan Anda dapatkan jauh lebih baik dan stabil untuk jangka panjang.
Baca juga: Cara Mengetahui Backlink Kompetitor dengan Tools Gratisan
Pengaruh Backlink Edu Terhadap Peringkat Pada Mesin Pencari
Membangun backlink memang perlu mempertimbangkan banyak hal seperti relevansi sumber backlink hingga segi kualitas. Jangan sampai Anda sekedar membuatnya saja tanpa mempertimbangkan hal-hal lainnya yang mungkin akan mendapatkan hasil berbeda.
Membuat backlink dari situs berkualitas tinggi dan juga relevan tentu saja akan membuat peringkat pada mesin pencari mengalami peningkatan. Begitupun dengan reputasi situs untuk jangka panjang akan lebih mudah membangunnya.
Namun perlu Anda ingat kalau backlink adalah bukanlah satu-satunya faktor yang dapat membuat peringkat pada mesin pencari meningkat. Meskipun memiliki pengaruh penting namun bukan menjadi pedoman satu-satunya karena masih ada faktor lainnya.
Jika Anda menggunakan jasa Digital Marketing Agency Jakarta biasanya akan diberikan rekomendasi terkait pengelolaan website agar menjadi peringkat pertama. Salah satunya tentang konten yang akan ditampilkan tentu harus berkualitas dan juga relevan.
Begitupun dengan optimasi teknis situs web merupakan hal penting yang berpengaruh pada peningkatan peringkat web. Namun ketika nantinya Anda tertarik membangun backlink pastikan untuk mengutamakan penggunaan backlink edu.
Pilihan ini akan membantu Anda membangun reputasi baik jangka panjang dan juga membuat pencapaian peringkat lebih mudah. Jangan lupa untuk terus memperhatikan kualitas konten yang Anda buat agar bisa mempertahankan kepercayaan pengunjung.
Serta memastikan optimasi mesin pencari selalu dalam keadaan optimal agar mudah dalam pencarian. Jika keseluruhan komponen ini Anda perhatikan dengan baik dan diterapkan secara tepat dalam pengelolaan situs maka akan memberikan hasil maksimal.
Dapat ditarik kesimpulan kalau backlink edu memiliki nilai lebih tinggi terutama bagi mesin pencari Google karena tidak adanya risiko sanksi, mampu membangun reputasi jangka panjang.
Alasan Pemilik Website Harus Mendapatkan Backlink dari Situs Edu
Terkadang pemilik website bingung menentukan pilihan apakah akan menggunakan jasa backlink PBN ataukah Edu. Keduanya memiliki keunggulan masing-masing dan berbeda jadi harus disesuaikan dengan kebutuhan maupun tujuan Anda.
Untuk memperkuat pertimbangan Anda dalam memilih maka pahami beberapa alasan mendasar berikut ini:
- Alasan utama yaitu dari segi kualitas karena memiliki skor DA PA DR UR tinggi dibandingkan dengan backlink lainnya. Hal ini dikarenakan sumber informasi pada website tersebut berasal dari universitas yang merupakan lembaga pendidikan resmi.
- Menggunakan backlink edu membuat website menjadi mudah meranking keyword atau memberikan peringkat pada keyword yang Anda gunakan.
- Karena sulitnya mendapatkan backlink dari domain edu maka tidak semua kompetitor akan mampu melakukan hal yang sama. Penyebabnya tentu saja karena untuk bisa mendapatkan backlink-nya cukup sulit sehingga dibutuhkan trik khusus.
- Backlink jika sumbernya dari situs pendidikan misalnya dari domain ac.id atau edu memiliki kontribusi lebih baik. Bahkan memiliki tingkat kepercayaan tinggi dalam penyebaran informasi lebih akurat sehingga dipercaya oleh Google.
- Menariknya jika satu konten berhasil mendapatkan backlink tersebut maka keseluruhan konten akan mendapatkan kepercayaan dari Google. Tentu saja memberikan keuntungan secara menyeluruh meskipun awalnya hanya ada satu konten yang mendapatkan backlink tersebut.
Cara Termudah untuk Bisa Mendapatkan Backlink dari Domain Edu
Sudah dijelaskan sebelumnya untuk bisa mendapatkan backlink domain edu tidaklah mudah karena tidak semua jasa SEO terbaik mampu menyediakannya. Namun jangan berkecil hati karena ada beberapa cara berikut ini yang bisa membuka peluang mendapatkan backlink tersebut.
1. Manfaatkan layanan backlink checker
Tahukah Anda tujuan kompetitor melakukan pengecekan backlink tentu saja untuk meniru strategi yang digunakan. Maka manfaatkan juga layanan backlink checker baik yang berbayar maupun gratisan untuk menampilkan semua backlink tanpa filter.
Cara ini sangat direkomendasikan dibandingkan Anda memakai dork karena hasilnya lebih bagus tanpa over eksternal link. Namun perlu dipahami tidak semua backlink bisa ditiru apalagi jika kompetitor membeli dari para penyedia jasa.
2. Kirim permintaan langsung
Cara mendapatkan backlink edu bisa dilakukan dengan mengirim permintaan langsung kepada pemilik blog edu. Caranya dengan mencari artikel blog dari situs edu yang disana terdapat informasi penulis baik email, alamat dan nomor telepon.
Manfaatkan informasi tersebut untuk mengirim pesan secara personal yang isinya tentang permintaan mempublikasikan artikel. Jika permintaan backlink tersebut diterima pastikan Anda memberikan imbal balik yang sesuai kepada pemilik blog.
3. Gunakan jasa penyedia backlink
Cara instan untuk bisa mendapatkan backlink ini adalah dengan membeli di penyedia jasa resmi yang menawarkan jasanya secara online. Contohnya sudah banyak jasa backlink PBN yang memberikan penawaran menarik jadi tidak ada salahnya manfaatkan peluang tersebut.
Karena Anda menggunakan jasa profesional tentu ada harga yang harus dibayar jadi sesuaikan dengan budget dan kebutuhan.
Backlink dengan domain edu menawarkan banyak keunggulan yang bisa membawa situs Anda menduduki peringkat pertama. Gunakan cara untuk bisa mendapatkan backlink edu baik gratis maupun berbayar demi meningkatkan kualitas website Anda.