Supaya lebih memahami tentang Search Engine Optimization, tentu akan lebih baik untuk mempelajari pengertian SEO menurut para ahli. Hal ini akan menambah wawasan mengenai Search Engine Optimization yang membantu memperoleh traffic website.
Search Engine Optimization memang sudah banyak digunakan dalam memperoleh traffic melalui hasil pencarian organik. Manfaatnya tentu saja akan memperoleh lalu lintas pengunjung secara gratis ke website dari waktu ke waktu.
Karena pentingnya penerapan Search Engine Optimization pada website, mari mempelajari pengertiannya dalam artikel ini. Pelajari juga beberapa materi lainnya supaya bisa mengaplikasikan SEO secara optimal.
Beragam Pengertian SEO Menurut Para Ahli
Search Engine Optimization atau SEO dapat dimaknai sebagai proses menciptakan perubahan pada konten hingga desain website untuk membantu memunculkannya di halaman hasil pencarian search engine.
Melalui pengoptimalan situs untuk mesin pencari, Anda bisa meningkatkan visibilitas tanpa perlu membayar biaya tertentu. Anda dapat mengupayakannya berbekal tenaga, waktu dan pikiran.
Para ahli mempunyai definisi tersendiri mengenai Search Engine Optimization. Mari mempelajari beberapa pengertiannya di bawah ini untuk menambah wawasan dan memperdalam pemahaman.
Baca juga: Pengertian SEO On Page dan Optimalisasi
1. Danny Sullivan
Danny Sullivan mengartikan SEO sebagai proses dari seseorang yang memahami bagaimana pengguna internet mencari informasi pada search engine. Lantas, membuat pemilik website mampu memunculkan kontennya pada halaman hasil pencarian search engine.
2. Neil Patel
Neil Patel lebih mengartikan SEO sebagai mesin pencari untuk mesin pencari. Hal ini mengandalkan pengetahuan dalam menjadikan website menempati peringkat tinggi di search engine.
Neil Patel lebih memfokuskan website untuk menempati posisi atas pada mesin pencari. Bukan sekedar membuatnya muncul pada hasil pencarian.
3. Dax Herrera
Apabila ingin membahas pengerti SEO berdasarkan pendapat Dax Herrera, Anda perlu memulai dari misi Google. Sudahkah Anda tahu apa misi dari Google?
Misinya ialah mengatur seluruh informasi dari berbagai belahan dunia lantas memberikan fasilitas untuk mengakses dan memanfaatkan informasinya. Lantas, misi Google ini mempengaruhi misi SEO.
Jadi, SEO menurut Dax Herrera ialah mengatur informasi dari klien guna memudahkan akses ke mesin pencari. Termasuk juga untuk menghasilkan uang.
Memahami beragam pengertian SEO menurut para ahli tentu akan memberikan manfaat positif untuk pemilik website maupun blogger. Misalnya membantu menaikkan peringkat website di Google, Yahoo, Bing maupun lainnya.
Cara Kerja dari Search Engine Optimization
Secara sederhana, Anda dapat mengartikan SEO sebagai proses untuk mengoptimalkan website demi memperoleh lalu lintas organik melalui halaman hasil pencarian search engine. Tanpa membayar biaya khusus.
Jadi, dapat dianggap bahwa SEO Jakarta memuat proses pembuatan perubahan khusus pada desain maupun konten untuk menjadikan situs tampak menarik di mata search engine di daerah Jakarta. Anda perlu melalui proses ini agar situs bisa tampil pada halaman awal hasil pencarian.
Walaupun pengertian SEO menurut para ahli mungkin terkesan kompleks karena ada beragam faktor di dalamnya yang berpengaruh pada peringkat situs, sebenarnya proses dasarnya tidak rumit untuk dipahami.
Search engine ingin menghadirkan layanan terbaik untuk para pengguna. Jadi, akan menghadirkan hasil di halaman pencarian yang bukan sekedar berkualitas tinggi. Namun juga relevan dengan apa yang dikehendaki oleh pengguna ketika melakukan pencarian.
Guna menghadirkan layanan tersebut, search engine melakukan pemindaian atau umumnya dinamakan crawl beragam situs. Sehingga mampu mendalami isi dari situsnya.
Lantas, hal tersebut akan membantu search engine dalam menghadirkan hasil yang relevan untuk para pengguna ketika mencari topik atau kata kunci tertentu.
Selain itu, search engine juga akan melakukan pemindaian situs guna menetapkan apakah pengguna akan merasa dimudahkan ketika membaca atau menavigasi situsnya.
Lantas, akan memberikan hadiah berupa peringkat tinggi di halaman hasil pencarian untuk situs yang ramah pengguna. Jadi, sudahkah Anda memahami bagaimana SEO bekerja?
Secara garis besar, Anda bisa menganggap SEO sebagai proses yang dilalui oleh organisasi, perusahaan atau individu. Proses dalam membawa website untuk meraih peringkat tinggi pada halaman hasil pencarian untuk kata kunci yang relevan.
Baca juga: Contoh SEO On Page, Dapatkan Peringkat Paling Atas SERP
Mengapa Perlu Menerapkan SEO pada Website?
Setelah memahami pengertian SEO menurut para ahli, mari pelajari juga tujuan penerapannya pada website. Ini dia beberapa tujuan dari SEO untuk website.
1. Memperoleh Ranking Atas
Salah satu tujuan penting dari SEO ialah untuk mendapatkan posisi paling atas pada halaman hasil pencarian search engine. Tentu tidak ada orang yang ingin mendapatkan posisi paling rendah.
2. Memperoleh Pengunjung atau Traffic
Tujuan lain dari SEO ialah memperoleh traffic atau lalu lintas pengunjung. Apabila situs telah meraih ranking atas, tentu saja akan memperoleh traffic.
3. Penerapan SEO untuk Memperoleh Pengunjung
Tujuan lainnya ialah untuk memperoleh pengunjung baru pada situs. Nantinya akan mendapatkan pengunjung yang benar-benar memerlukan informasi di website Anda.
Tidak berhenti sebagai pengunjung, mungkin saja pengunjung berubah menjadi konsumen dari produk atau jasa dari Anda. Bahkan, bisa saja nantinya justru menjadi pelanggan loyal.
4. Menaikkan Durasi Kunjungan
Tatkala pengunjung memperoleh informasi yang dibutuhkan, ada kemungkinan mereka mau berdiam lebih lama pada website Anda. Tujuannya tentu untuk memuaskan rasa ingin tahu sebagai pengunjung.
Misalnya saja setelah membaca satu artikel, lantas tertarik untuk membaca judul artikel lainnya. Biasanya untuk melengkapi pengetahuan yang sudah didapatkan sebelumnya.
Apabila Anda kesulitan untuk membuat banyak konten, cukup pesan saja artikel melalui jasa SEO. Nantinya akan mendapatkan beragam konten berkualitas yang mampu membantu mengoptimalkan website.
5. SEO dapat Menaikkan Tingkat Konversi
Apabila Anda menjual produk melalui situs, tentu saja SEO Agency akan membantu menaikkan tingkat konversi. Yakni konversi dari pengunjung menjadi pembeli.
6. Menaikkan Tingkat Popularitas
SEO sudah pasti bermanfaat dalam menaikkan tingkat popularitas dan brand awareness. Sehingga orang-orang akan lebih mudah dalam mengingat produk atau jasa dari Anda.
Panduan Meningkatkan Peringkat SEO pada Website
Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi peringkat situs. Berikut ini beberapa cara yang bisa diterapkan untuk meningkatkan peringkatnya pada halaman hasil pencarian search engine.
1. Merancang Konten Berkualitas agar Peringkat SEO Meningkat
Cara paling bagus untuk meningkatkan peringkat SEO ialah dengan menciptakan konten berkualitas dan unik. Jika tidak mampu menghasilkan banyak konten berkualitas, boleh saja memesan jasa digital marketing agency jakarta.
Jangan lupa melakukan riset kata kunci untuk meningkatkan SEO pada website. Pastikan kata kuncinya relevan dengan merek dan pelanggan.
2. Menjadikan Situs Mobile Friendly
Apabila hendak bersaing di pasar digital, perlu untuk menyiapkan website yang mobile friendly. Desain situs responsif pada smartphone akan membantu meningkatkan peringkat SEO.
Selain itu juga akan meningkatkan pengalaman pengguna. Sehingga pengguna akan merasa nyaman untuk berlama-lama membaca berbagai konten di situs Anda.
3. Menjadikan Situs Mendukung Pencarian Suara
Sudahkah Anda tahu bahwa berdasarkan Google, saat ini hampir 41% orang dewasa dan 55% remaja mengandalkan pencarian suara setiap harinya?
Mungkin Anda sendiri juga sudah kerap melihat orang yang mengandalkan pencarian informasi di internet tanpa layar. Biasanya cukup mengucapkan apa yang dicari melalui fitur suara.
Karena di dunia sekarang ini lebih banyak orang yang mengandalkan pencarian suara, tentu akan berpengaruh pada SEO website. Jadi, Anda perlu mempertimbangkan untuk mengikuti perkembangan ini.
SEO ialah praktik dalam mengoptimalkan konten pada website untuk mendapatkan peringkat atas pada hasil pencarian search engine. Memahami pengertian SEO menurut para ahli akan membantu dalam mempraktikkannya secara maksimal.