
Software SEO dapat membantu Anda dalam mengoptimasi website sehingga mendapatkan ranking yang strategis di mesin pencari. Software SEO merupakan suatu alat pemasaran online yang dirancang untuk meningkatkan peringkat situs web pada search engine result pages (SERPs) tanpa memerlukan pembayaran kepada penyedia mesin pencari.
Alat ini menilai berbagai fitur dan mengidentifikasi strategi terbaik untuk meningkatkan relevansi pencarian situs web. Terdapat berbagai alat yang menyediakan data kompetitor dan analisis industri yang luas. Software SEO umumnya digunakan oleh pemilik website, tim pemasaran, dan ahli SEO untuk mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan dalam fitur situs web guna meningkatkan peringkatnya pada mesin pencari.
Software SEO Terbaik untuk Optimasi Website
Anda dapat menggunakan software SEO untuk memastikan situs web Anda bekerja sebagaimana mestinya. Dengan melibatkan software SEO, maka Anda dapat mengetahui apa yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan dari situs web Anda. Anda dapat menggunakan beberapa software SEO berikut ini:
1. Ahrefs
Ahrefs adalah salah satu alat SEO online yang sangat direkomendasikan untuk mengidentifikasi situs web. Sebagai software dengan kemampuan “merayap” kedua terbesar setelah Google, Ahrefs sangat dibutuhkan oleh para ahli SEO.
Fitur unggulan seperti Ahrefs Site Audit membuatnya menjadi alat analisis SEO terbaik dalam industri ini. Software SEO ini membantu Anda mengidentifikasi area situs web yang perlu ditingkatkan untuk meningkatkan peringkatnya di mesin pencari.
Dari sudut pandang analisis pesaing, Ahrefs menjadi pilihan untuk menentukan backlink dari pesaing, yang dapat dijadikan titik awal untuk membangun merek Anda sendiri. Selain itu, Anda dapat menggunakan software SEO ini untuk menemukan konten yang paling banyak dihubungkan dalam niche Anda.
Anda juga bisa memeriksa dan memperbaiki link yang rusak di situs web Anda, serta mendapatkan gambaran umum tentang halaman situs yang berkinerja baik.
2. SEMrush
SEMrush adalah software yang membantu dalam manajemen visibilitas online. Dan SEMrush merupakan platform SaaS content marketing yang memungkinkan bisnis mengoptimalkan kehadiran mereka di berbagai saluran utama. Kehadiran SEMrush kini dianggap sebagai keharusan bagi tim pemasaran digital di seluruh dunia, menjadi salah satu pilihan favorit di kalangan praktisi SEO.
Dengan menggunakan SEMrush, Anda dapat dengan mudah menilai peringkat situs Anda, mengidentifikasi perubahan, dan menemukan peluang peringkat baru. Salah satu fitur terpopuler dari software SEO ini adalah analisis Domain Vs Domain.
Ini memungkinkan Anda membandingkan situs web Anda dengan pesaing dengan mudah. Jika Anda membutuhkan laporan analitik untuk lebih memahami data pencarian, trafik, atau bahkan pesaing, SEMrush memungkinkan Anda membandingkan kata kunci dan domain.
Fitur On-Page SEO Checker tool dari SEMrush memungkinkan Anda memantau peringkat dengan mudah dan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan kinerja situs web Anda.
3. Moz
Moz Pro adalah salah satu software SEO yang wajib dicoba! Software SEO dari Moz diakui sebagai salah satu yang terbaik, sering digunakan oleh para ahli. Moz Pro selalu diperbarui sesuai dengan perubahan algoritma terkini dari Google.
Selain itu, software ini menyediakan portal obrolan di mana Anda dapat berdiskusi dengan sesama praktisi SEO. Sehingga Anda mendapatkan jawaban yang berwawasan luas untuk setiap pertanyaan yang Anda ajukan, baik itu terkait rekomendasi kata kunci atau penjelajahan situs.
Anda akan mendapatkan wawasan yang sangat berharga tentang kinerja situs web Anda dan langkah-langkah untuk meningkatkannya. Moz Pro juga dilengkapi dengan MozBar gratis yang dapat diunduh, memungkinkan Anda melihat metrik situs web Anda secara instan saat menjelajahi berbagai halaman. Sungguh praktis!
4. Google Search Console
Google Search Console merupakan alat yang sangat berguna untuk mengukur traffic dan performa pencarian situs web Anda. Selain membantu Anda memperbaiki masalah di situs web. Google Search Console juga dapat membantu situs Anda menonjol dalam hasil penelusuran Google. Software SEO ini tersedia secara gratis untuk semua pemilik situs web.
Dengan fitur-fitur yang dapat Anda manfaatkan secara gratis. Google Search Console memungkinkan Anda untuk memantau dan melaporkan keberadaan situs Anda di halaman hasil pencarian Google (SERP). Proses verifikasi situs web Anda dapat dilakukan dengan menambahkan kode ke situs web atau melalui Google Analytics, dan Anda dapat mengirimkan peta situs untuk diindeks.
Meskipun tidak wajib memiliki akun Google Search Console untuk muncul di hasil pencarian Google. Namun memiliki akun ini memberikan kontrol lebih atas apa yang diindeks dan bagaimana situs web Anda direpresentasikan.
Sebagai alat pemeriksa SEO, Google Search Console membantu Anda memahami cara Google dan pengguna melihat situs web Anda. Sehingga memungkinkan optimalisasi kinerja dalam hasil pencarian Google.
Ini sangat direkomendasikan, terutama bagi pemilik situs web baru, karena memungkinkan pengiriman halaman web untuk pengindeksan penelusuran. Jika Anda serius dalam meningkatkan kinerja situs web Anda. Maka sangat direkomendasikan mendaftarkan situs web Anda pada Google Analytics dan Google Search Console.
5. SERanking
SERanking adalah software SEO all-in-one yang menyediakan berbagai fitur SEO esensial bagi para pemasar untuk menyelesaikan proyek dan kampanye secara online. Cocok digunakan oleh pemilik bisnis kecil, profesional, dan agensi SEO.
Ini karena SERanking menawarkan seperangkat alat lengkap, termasuk pelacakan posisi kata kunci, audit situs web, riset kata kunci, analisis pesaing. Serta saran dan pengelompokan kata kunci, pemantauan backlink, pelaporan otomatis, dan banyak lagi.
Selain fitur SEO standar, SERanking juga menambahkan serangkaian fitur tambahan. Seperti Manajemen Media Sosial, White Label, dan Marketing Plan, yang dirancang untuk membawa layanan digital profesional Anda ke tingkat yang lebih tinggi. Semua fitur ini dapat diakses dalam satu platform dengan antarmuka yang sangat ramah pengguna.
Baca Juga: Ubersuggest Dapat Digunakan untuk Apa?
6. Ubersuggest
Ubersuggest adalah software SEO yang dirancang oleh Neil Patel. Ini alat riset kata kunci gratis yang membantu para web developer mengidentifikasi kata kunci. Serta maksud pencarian di baliknya (search intent) dengan menampilkan SERP peringkat teratas dari frasa pendek (short-tail keyword) hingga frasa panjang (long-tail keyword).
Alat ini memberikan ratusan rekomendasi kata kunci gratis sehingga Anda dapat menemukan istilah yang tepat untuk digunakan di situs web Anda. Ubersuggest menyajikan metrik seperti volume kata kunci, tingkat persaingan, CPC. Dan juga tren musiman dalam laporannya, membuatnya sangat bermanfaat untuk SEO organik dan PPC berbayar.
Selain itu, software Ubersuggest membantu Anda menilai apakah kata kunci layak untuk ditargetkan dan seberapa kompetitifnya.
7. Small SEO Tools
Salah satu pilihan software SEO terbaik selanjutnya adalah Small SEO Tools. Software ini sangat populer di kalangan praktisi SEO karena fokus utamanya pada peninjauan konten dan deteksi tanda plagiarisme. Kehadiran Small SEO Tools memberikan kemudahan kepada pengelola blog dalam menciptakan konten-konten orisinal yang menarik.
Tidak hanya sebagai plagiarism checker, Small SEO Tools juga menyajikan beberapa fitur menarik lainnya. Mulai dari backlink checker, domain authority checker, keyword rank checker, keyword suggestion, broken link checker hingga grammar checker,.
Semua fitur ini memiliki fungsi masing-masing yang secara keseluruhan bertujuan untuk mengoptimalkan sebuah website. Dengan melihat ragam fitur yang disediakan oleh software ini, Small SEO Tools dapat dianggap sebagai pilihan yang tepat.
Baik blogger maupun pemilik website dapat menyiapkan konten terbaik dengan bantuan software ini. Meskipun mungkin ada kekurangan jika dibandingkan dengan software lain, namun fitur yang ditawarkan sudah lebih dari memadai.
Software SEO ini memiliki desain dan cara penggunaan yang sederhana, cocok bagi pemula. Akses gratisnya juga sangat memudahkan blogger pemula yang tidak ingin mengeluarkan biaya. Small SEO Tools juga memberikan referensi kata kunci untuk upaya optimasi website, informasi tentang jumlah backlink. Dan memudahkan pengguna untuk mengetahui link yang mengalami kerusakan pada website mereka.
8. Found
Software SEO yang dikeluarkan oleh agensi digital asal Inggris ini dapat membantu praktisi SEO dalam melakukan optimasi website. Proses analisis website melalui Found dianggap sangat mudah dilakukan dan memberikan hasil yang komprehensif.
Laporan yang dihasilkan oleh software SEO ini dapat membantu pengguna dalam memahami kendala-kendala yang mungkin menghambat optimasi suatu website. Hasil analisis yang disajikan oleh Found dapat dijadikan sebagai laporan evaluasi yang lengkap bagi website.
Penggunaannya pun cukup praktis, hanya dengan memasukkan URL website yang ingin dievaluasi ke dalam kolom pencarian. Pengguna kemudian hanya perlu menunggu perangkat lunak ini melakukan analisis, dan hasil laporan akan segera tersedia.
Keunggulan found adalah cara penggunaan yang sangat praktis dan mudah. Memungkinkan pengguna untuk mendapatkan hasil analisis yang komprehensif. Mempermudah pengguna untuk memahami pengaruh efektivitas penggunaan keyword atau kata kunci.
Kesimpulan
Itulah 8 software SEO terbaik yang dapat Anda gunakan untuk mengoptimasi situs web Anda. Apabila Anda butuh layanan jasa SEO untuk membantu meningkatkan ranking dan traffic situs web, Anda bisa menghubungi Toprak Indonesia selaku digital marketing agency Jakarta.
Dengan pendekatan yang terukur dan strategis, tim SEO Agency kami dapat memberikan hasil yang optimal dan berkelanjutan. Sehingga membantu bisnis Anda tumbuh dan sukses secara online. Hal ini tentunya mengurangi cost Anda untuk meningkatkan bisnis.
Jadi, jangan ragu untuk menghubungi Toprank Indonesia. Kami memberikan gratis konsultasi kepada untuk para pelaku bisnis yang sedang membutuhkan dukungan digital marketing. Kami senantiasa membantu dan meningkatkan bisnis Anda secara onlinhe melalui SEO.